Fitur BBM Terbaru Makin Keren

Advertisement
Setelah mengumumkan akan meluncurkan fitur baru untuk Aplikasi BlackBerry Messenger (BBM), BlackBerry akhirnya merilis fitur-fitur baru tersebut. Tidak hanya 2 fitur seperti yang diumumkan sebelumnya, ada 3 fasilitas lain yang ikut ditambahkan dalam perilisan fitur baru untuk BBM itu.

Jika Anda menginstal update aplikasi blackberry terbaik  yang sudah tersedia di BB App World, android di Google Play Store atau iPhone Apple App Store maka secara otomatis dua fitur keamanan baru, yakni Timed Messages (pesan berwaktu) dan Message Retraction (pesan yang dapat ditarik kembali) akan bisa digunakan.

Ternyata tidak hanya 2 fasilitas tersebut saja yang dirilis oleh BlackBerry, perusahaan asal Kanada ini juga meluncurkan 3 tambahan fitur baru lainnya yaitu High Quality Image Transfer, Faster Sticker Selection dan Discover New Music
High Quality Image Transfer adalah fasilitas yang dapat digunakan penggunanya untuk menerima gambar via BBM dalam ukuran dan kualitas aslinya atau dalam format HD entah itu pada aplikasi android bbm ataupun aplikasi bbm iphone.

Sedangkan, Faster Sticker Selection adalah fasilitas untuk mencari BBM Stickers secara mudah dan dapat digunakan untuk pelengkap dan pemanis aktivitas chatting via BBM. Itulah kenapa bbm mendapatkan predikat aplikasi android terbaik di tahun ini.

Dan Discover New Music adalah fitur yang berhubungan dengan musik. Dengan fasilitas ini, maka pengguna perangkat mobile dapat melihat musik yang sedang didengarkan pada kontak BBM dan juga dapat menunjukkan musik apa saja yang pada waktu itu sedang didengarkan. Fasilitas ini, mirip dengan plugin yang digunakan dalam Winamp.

Bahkan, dengan Discover New Music, pengguna iPhone juga dapat secara langsung membeli lagu dengan cepat dan mudah hanya dengan menekan lagu yang sedang diputar kemudian secara otomatis akan masuk ke iTunes mereka.

“Penambahan terbaru pada BBM ini sangat dinanti oleh pengguna dan BlackBerry sangat senang dapat menghadirkannya kepada mereka. Fitur-fitur terbaru ini memberikan cara kreatif kepada pengguna dalam mengirim pesan sekaligus memberikan keyakinan privasi konten mereka hanya dapat dilihat oleh penerima yang diinginkan,” ungkap John Sims, President Global Enterprise Services di Blackberry world terbaru.

Para pengguna perangkat mobile dan gadgetnya sudah terinstal BBM di dalamnya, dapat dengan segera mengunduh update terbaru itu untuk dapat menikmati fasilitas-fasilitas tersebut di BlackBerry World, Apple App Store dan Google Play. Namun sejauh ini para pengguna bbm juga masih menanti kehadiran bbm for java dan juga bbm for symbian mengingat masih banyaknya pengguna handphone java dan symbian di Indonesia.
Source : BBM Android
Advertisement
Fitur BBM Terbaru Makin Keren | Anonim | 5

0 komentar:

Posting Komentar